Hai, lensmaster! kali ini saya akan coba membagi 10 tips yang bisa menjadikan kamu seorang lensmaster sukses. Jika anda berhasil mengaplikasikan semua tips dibawaih ini, saya yakin anda akan sukses bersama squidoo. Check this Out!
#1. Menulislah untuk pembaca, bukan untuk diri sendiri.
Dalam membuat sebuah tulisan/lens, temukan apa yang diinginkan oleh pembaca saat ini atau atas topik tertentu dan sesuaikan dengan ketertarikan anda tentang topik yang akan ditulis. Jangan anda menulis topik yang tidak banyak orang menyukai atau mengenalnya. Atau anda menulis dengan topik hangat namun pesaingnya sangat banyak.
#2 Tuliskan "keyword" dalam judul lens anda.
Keyword ini bisa keyword incaran hasil dari riset, atau garis besar dari isi tulisan dalam lens anda. Usahakan keyword jangan terlalu umum, supaya lebih "targeted". Jadi dengan membaca judul saja, pembaca sudah paham isi dari lens anda. Misal anda mau ambil keyword "sayuran untuk obat diabetes", di judul lens anda cuma memasukan keyword "makanan sehat" atau "sayuran".
#3. Introduction sangatlah penting.
Buat introduction/paragraf pembuka lens sebagai ringkasan dari topik anda. Apa yang akan anda jelaskan dalam lens anda harus ada di Introduction. Anda bisa memposisikan diri sebagai solusi bagi masalah pembaca. Misalkan : lens ini berisikan sayuran-sayuran sebagai solusi bagi penderita diabetes. Jika anda penderita diabetes maka anda datang ke tempat yang tepat. dan..bla..bla..bla...
#4. Buat tampilan lens anda indah dan menarik bagi pembaca.
Selain konten yang berguna bagi pembaca, mungkin jika anda menulis panjang lebar tanpa dibumbui dengan gambar yang berhubungan dengan topik atau penekanan terhadap tulisan (misal : huruf besar, quote dll) akan membuat bosan pembaca. Oleh karena itu, jadikan konsep modul anda selalu ada tulisan dan gambar. Dalam menggunakan gambar, anda harus hati hati karena banyak gambar sudah ada copyright-nya. Temukan gambar yang free copyright atau creative common rights untuk lens anda.
#5. Hubungkan lens anda dengan sumber konten yang berhubungan.
Clickout tidaklah menjadi nilai minus dalam sebuah artikel. Jika anda mengarahkan pada sumber yang terpercaya dan membahas lebih detil tentang topik anda kenapa tidak? Ingat kita membuat tulisan untuk pembaca. Sumber bisa dari squidoo atau sumber ekternal lainnya.
#6. Ciptakan backlink berkualitas.
Saya menyarankan anda menggunakan social media atau forum untuk membuat backlink. Bukan tidak boleh, tapi saya lebih menyarankan social media dan forum dalam hal anda aktif didalamnya. jangan hanya sekali posting dengan link lens anda, ciptakan diskusi dan aktif membahasnya.
Misal : anda buat tread di forum kaskus tentang topik lens anda di squidoo, kemudian mencantumkan sumber squidoo dalam tread anda. Jangan hanya buat terus ditinggal, tapi posisikan anda sebagai narasumber yang akan menjawab semua yang membaca dan me-reply tread anda. Note: tapi kalau untuk squidoo, harusnya forum luar ya...:D
#7. Perhatikan Spelling dan Grammar.
Squidoo adalah situs Amerika, jika anda menulis dalam bahasa inggris, pastikan spelling dan grammar anda baik, sehingga pembaca bisa dengan mudah membaca dan memahami apa yang ada deskripsikan mengenai topik lens anda. Anda bisa memanfaatkan spelling dan grammar check di microsoft office word.
#8. Manfaatkan statistik yang ada (belajar dari pengalaman)
Di squidoo, ada statistik yang menunjukan keyword yang digunakan oleh para pencari di google search engine. Keyword tersebut bisa menjadi bahan bagi anda untuk mengembangkan lens. Pakai keyword dalam artikel atau tag di lens anda.
Mungkin itu hanya beberapa hal yang bisa menjadi acuan anda dalam menggeluti squidoo. Mungkin ada yang lebih detail membahas tips menjadi lensmaster sukses, itu adalah pengalaman yang menjadi acuan saya dalam membuat lens di squidoo.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
Bagus banget tipsnya... buat yang baru mulai seperti saya, hehehe. Sampai sekarang saya baru punya 3 lens ( pake bahasa inggris tapi maksa ;p ), sebenarnya sering bikin lens tapi locked atau low quality lens melulu, ada yang saya ketahui dimana masalahnya, ada juga yang nggak tau salahnya dimana. Trims jeng Rianti :) salam
ReplyDelete